Dinas Pertanian Rawan Penyimpangan Bantuan

Ketua kelompok tani yang melapor karena tidak menerima bantuannya

TAKALAR – ‘Atas nama masyarakat tani’ ternyata distribusi bantuan alsintan di Dinas Pertanian (Distan) Takalar dijadikan alat mengerut untung oleh oknum mafia bantuan. Bahkan diduga kuat, terjadinya penyimpangan bantuan tidak lepas dari peran penanggung jawab dalam lingkup Distan.

Bagaimana tidak ujar sumber di Distan, hampir setiap penyaluran bantuan di Distan selalu bermasalah dengan modus salah sasaran. Padahal, kontes salah sasarannya ada kesengajaan karena memperjual-belikan bantuan alsintan khususnya hand traktor. Kalau ketahuan dan kelompok penerima manfaat mempertanyakan, kalimat tidak tahu dan salah memberikan orang pasti lahir dari Distan.

Kepala Seksi Alsintan, Achiruddin yang dihubungi mengaku sudah menerima beberapa laporan dari kelompok penerima manfaat, salah satunya dari Polongbangkeng Utara (Polut). “Kami sementara menelusuri keberadaan traktor bantuan yang diduga dijual,” jawabnya.   (r)