Lovely December 2017 ‘Wonderful Toraja’ Akan Dimeriahkan 12 Event

TORUT – Kabupaten Toraja Utara kembali menjadi Tuan Rumah dalam penyelenggaraan  Event Lovely December yang pelaksananya dijadwalkan Tanggal 9 Desember 2017.  Agenda kegiatan bertemakan ” Wonderful Toraja” akan menampilkan kegiatan menarik dan antraktif.
Festival  Kuliner Tradisional , Show dan Tandem Paralayang , Festival Sendratari Cerita Rakyat, Pameran Ekonomi Kreatif , Pasta Panduan Suara Natal, Festival  Kopi, Ringroad Chrismas  Adventure  Toraja,perayaan  Natal Oikumene, Festival dan Kontes Kerbau, Karnaval Budaya , dan Festival Seni dan Budaya Toraja  Toraja Ultra  Scenic Run serta penutupannya diramaikan Festival Kembang Api.
Bupati Toraja Utara, Kalatiku Paembonan didampingi Kepala Dinas Komunikasi ,Informatika, Statistik dan Persandian Toraja Utara, Fitra saat jumpa pers di Daerah ini di Tempat Objek Wisata Kalimbuang, Kelurahan Bori, Kecamatan Sesean mengatakan, besarnya potensi yang dimiliki Daerah ini pemerintah terus berupaya secara serius melakukan Pembenahan diberbagai aspek yang mendukung pembangunan Pariwisata.

Pemkab akan terus lakukan Promotif dengan tujuan meningkatkan kunjungan wisatawan Domestik maupun Mancanegara. Daerah ini jelas Bupati, dalam membangun mata rantai perekonomian pariwisata untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta menstimulasi bertumbunya industri  ekonomi kreatif.   (andarias/cw)