Pemkab Sinjai Ajukan 4 PKM untuk Dapatkan Akreditasi

SINJAI – Akreditasi Puskesmas merupakan suatu keharusan sesuai Permenkes No 46 tahun 2015. Di Sinjai terdapat 16 puskesmas yang tersebar di sembilan kecamatan. Untuk pengajuan penilaian akreditasi 2016, Pemda ajukan empat puskesmas dan satu diantaranya telah mendapatkan hasil akreditasi.

Kadis Kesehatan (Kadiskes) dr. Andi Suryanto Asapa menargetkan 4 PKM akreditasi, satu diataranya sudah keluar hasilnya yakni PKM Bijinangka sudah terakreditasi dan 3 telah dinilai, PKM Bulupoddo, PKM Kampala dan PKM Manimpahoi.

Kepala Puskesmas Bulupoddo Dr. Andi Agus Mulyakin, tiga perubahan besar yang pengaruhi mutu layanan kesehatan diantaranya sumber daya yang terbatas, adanya kebijakan desentralisasi dan berkembangnya kesadaran pentingnya mutu layanan kesehatan.

Humas Dinkes Sinjai Syamsul Ahmad juga mengharapkan, agar segala permasalahan bisa teratasi. Layanan Puskesmas selama ini dianggap memberikan layanan yang kurang memadai. Anggapan tersebut seharusnya menjadi tantangan dan peluang bagi Puskesmas untuk mulai mendefinisikan mengenai mutu layanannya dan menerapkannya. (ear/R)