Pekerjaan Proyek PCS Ini di Kerja Sejak Mei Lalu
TAKALAR – Pengerjaan proyek pembangunan Publik Cervice Center (PCS) yang lokasinya di jalan Kemakmuran atau sekitar taman segitiga ternyata mulai dikerjakan sejak bulan Mei lalu. Sedang papan bicara yang pernah di pasang pihak rekanan di copot guna menghindar diri dari perhatian publik.
Meskipun belum ada konfirmasi langsung dari pihak terkait (Dinas Kesehatan red.), paket perkejaan ini sudah bukan rahasia umum. Hanya, perusahaan atau kontraktor yang mengerjakannya masih simpang siur.
“Kami tidak tahu pasti siapa yang kerjakan karena papan bicaranya boleh dikata numpang lewatji, jadi belum sempat terbaca,” kata warga sekitar.
Namun informasi lain menyebutkan, pemenang dari pekerjaan tersebut merupakan orang yang cukup dekat di pengendali kebijakan. Jelasnya, pekerjaannya sudah cukup lama dan tidak diketahui batas waktunya karena papan proyeknya tidak diketahui sembunyi dimana. (cw)
