Warga Mengaku Belum Dapat Bantuan Masker Dari Dinkes
TAKALAR – “Pengadaan masker mungkin khusus dikalangan keluarga Dinkes saja karena kita biasa minta tapi tidak pernah dikasih, terpaksa bikin sendiri-sendiri,” ungkap warga, Arinis F. Iskandar yang dikirim via whatsapp group. Jadi kalau ada yang diperuntukkan ke masyarakat kata dia, itu perlu ditelusuri jangnn sampai disalah-gunakanji.

Arinis juga menyampaikan kalau dirinya dengan warga lain yang domisilinya di Kecamatan Kota, sepotong maskerpun tak pernah terbagi.
Penyampaian Arinis ini searah mengemukanya paket bantuan pengadaan masker yang sumber dananya dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) sekira Rp200 juta.
Pengadaan masker di Dinkes yang dipercayakan pelaksanaannya ke perusahaan PT. Multi Suhada ini masih belum ada kejelasan kegiatannya.
“Anggaran itu tidak termasuk yang dilaksanakan beberapa ormas dan LSM,” jelas Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), Hasbar ke wartawan via ponsel. ©
