DaerahPolitikTAKALAR

Ramli, S.I.Pem. Dg Beta Terpilih Pimpin Desa Bontolanra

GALESONG – Prosesi demokrasi pemilihan kepala desa (Pilkades) yang di gelar serentak hari ini, Rabu (17/11) di Kabupaten Takalar, SulSel telah merilis hasil sementara, salah satunya Pilkades di Desa Bontolanra, Kecamatan Galesong Utara (Galut).

Pesta yang cukup mendebarkan ini sudah memberikan pilihan terbaiknya “Ramli, S.P.Pem. Dg Beta” akhirnya unggul dari empat rivalnya.

Menurut kabar warga setempat, pilkades berlangsung aman, damai dan tertib, demikian juga ke empat calon Kepala Desa Bontolanra yang telah kalah berdasarkan hasil perhitungan suara telah ikhlas menerimanya. Pasalnya kelima calon kades tersebut adalah  putra terbaik Desa Bontolanra dan semua merupakan keluarga yang tidak bisa di pisahkan.

Berdasar hasil perhitungan suara di tujuh Tempat Pemungutan Suara (TPS) Nomor Urut 1, Ramli. S. I. pem Dg Beta ( incumbent ) berhasil memperoleh suara terbanyak dengan jumlah 1.220 suara, disusul Norut 4, Abdullah Siama 796 suara, Norut 2, Mustafa S. Pd Dg Tompo dengan jumlah 419 suara, Norut 5, M. Idrus Sigollo 36 suara dan nomor urut 3, Kamaruddin Rala sebanyak 18 suara.    (malo/c)