DaerahHukumTAKALAR

Terkait PJU Dishub, WS Penuhi Panggilan Kejari

TAKALAR – Pemilik toko Sukma Elektronik, Wahyudi Dg Sila Rabu kemarin memenuhi panggilan Kejaksaan (Kejari) terkait paket pekerjaan lampu penerangan jalan umum (PJU) yang di kerja Dinas Perhubungan (Dishub).

Seperti diberitakan sebelumnya, toko yang terletak di jln Mappajalling Dg Kawang atau poros terminal Takalar ini merupakan tempat pengambilan material diantaranya kabel yang belum dibayarkan.

Padahal proyek PJU Dishub ini sudah dicairkan 100% anggarannya sejak Desember 2021 lalu, namun hingga Pebruari 2022 masih belum menyala.

Menurut W. Sila, dirinya dimintai keterangan di Kejari berkait materialnya yang belum dibayarkan. “Saya sudah memberikan keterangan Rabu kemarin sekira pukul 10.00 WITA di Kejari,” jelas Dg Sila. (c)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *