Tim Saber Polres Periksa 13 Juru Parkir Pelelangan Beba
GALESONG– Unit Pemberantasan pungutan liar (Pungli) Pungli Kabupaten Takalar Periksa 13 Orang Terduga Pelaku Pungli TPI (pelelangan) Beba, Desa Tamasaju, Kecamatan Galesong Utara, Senin (20/3).
Indikasi adanya pungli pada parkiran di TPI Beba khususnya yang masuk wilayah Dinas Perikanan Propinsi diseriusi aparat kepolisian Polres Takalar. Tim Satuan Tugas (Satgas) Siber memeriksa sedikitnya 13 orang oknum yang disebut-sebut.melakukan pungutan liar.
Pemeriksaan ke 13 orang yang terduga pelaku pungli di TPI Beba sebagai tindak lanjut aduan masyarakat Galesong.
” Pemeriksaan terduga pelaku pungli sebagai pembinaan,” jelas salah satu personil Tim Saber, Hamzah. (Lulu/rd)
