Bupati Harap Peran Kamtibmas Dioptimalkan
SOPPENG – Dalam rangka pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat di Kabupaten Soppeng, Pemkab adakan optimalisasi Peran Tiga Pilar Kamtibmas Lurah,Kades,Bhabinkamtibmas dan Babinsa yang digelar di Gedung Pertemuan Masyarakat.
Bupati Soppeng H.A Kaswadi Razak mengatakan, kegiatan optimalisasi dinilai sangat strategis dalam rangka mendorong terpeliharanya tingkat keamanan dan masyarakat terutama di desa dan kelurahan dimana ke tiga pilar ini yaitu Kepala Desa, Lurah, Bhabinkamtibmas dan Babinsa.
“Saya harap selalu bersinergi terutama dalam deteksi dini gangguan-gangguan Kamtibmas,” harap Bupati.
Tugas pokok dan fungsi kepala desa atau lurah harus memegang teguh pengalaman Pancasila, UUD 1945 serta dapat memelihara keutuhan NKRI dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. (ar/R)