Politik

DPW Nasdem Sulsel Hadiri Konsolidasi Fraksi di Surabaya

Rombongan DPW NasDem Sulawesi Selatan pada acara konsolidasi Fraksi Partai NasDem Se Indonesia yang digelar di Surabaya kembali mendapat pujian dari Pengurus Pusat NasDem. Hal tersebut diungkapkan Wakil Ketua Bidang OKK DPP NasDem,  Jeanette Sudnuaji di Sela-sela acara, Selasa (21/3.

Mantan PLT ketua DPW NasDem Sulsel ini,  memuji kreatifitas Rombongan NasDem Sulsel yang datang dengan ciri khas NasDem tapi tetap menunjukkan karakter lokal bugis Makassar.  Di antara yang Jenet puji itu adalah pakaian seragam rombongan. Dinilainya,  tulisan lontara yang memenuhi di baju rombongan dipadu warna biru dan bercampur warna orange sebagai desain yang kreatif.

” ini NasDem bercitarasa Sulsel.  Tulisan lontara dipadu warna NasDem.  Pokoknya keren deh.  Sulsel memang jempol” Ungkap salah satu pendiri Tv swasta Metro TV.

Mendapat pujian dari pengurus DPP,  ketua DPW NasDem Sulsel Rusdi Masse menyampaikan apresisasi.  Rusdi menyebut hal tersebut sebagai upaya menunjukkan kinerja.

“Kita tidak melulu bekerja hal-hal tekhnis konsolidasi dan pemenangan. Hal-hal berbau kreatifitas pun kita eksplore. Mengangkat nilai-nilai lokal dalam berpakaian adalah local wisdom yang harus tetap kita peliahara.  Trima kasih pujiannya Bu Janet”. Tuturnya.

Terpisah,  Ketua bidang Media dan Komunikasi Publik Arum Spink dalam rilisnya yang diterima awak media mengungkapkan bahwa kegiatan konsolidasi ini adalah rutinitas tahunan fraksi NasDem se Indonesia dalam mengevaluasi kinerja anggota DPR,  DPRD Prov dan kabupaten/kota. Rencananya,  tahun depan,  kegiatan yang sama akan dilaksanakan di Makassar.

Seluruh fraksi menurut Arum wajib menyampaikan laporan kinerjanya selama setahun, dimulai dari sejumlah kinerja personal sampai pendampingan dan sejumlah masalah-masalah masyarakat yang diperjuangkan.

 ” Bahkan pansus-pansus yang diikuti setiap anggota dewan pun harus dilaporkan. ” Beber mantan ketua KPUD Bulukumba ini.

Acara ini dilaksanakan di Hotel Imperial Pakuwon Surabaya Jawa Timur dimulai tanggal 20 – 23 Marer 2017.  (malo)