DaerahPeristiwaPolitikTAKALAR

Ini Lurah Ter-Viral di Pilkada, Warganya Pernah Dipersulit

TAKALAR – Bias Pikada masih  terasa dengan beragam ulah dan perlakuan yang terjadi dilingkungan masyarakat saat itu.Adalah Lurah Bontolebang, Rustan Muang yang sempat meresahkan warganya hanya persoalan pilihan pada Pilkada.

Waktu itu, pejabat kelurahan ini melakukan penekanan terhadap warganya dengan tidak memberikan pengantar pengurusan SKCK kalau dukungannya tidak mengarah ke paslon petahana. “Kalau diketahui pro SKHD, jangan berharap diberi surat pengantar,” keluh warga kala itu.

Bahkan dirinya pernah mengancam warga akan memasang CCTV di bilik pencoblosan surat suara untuk mengintai siapa yang dipilih warganya.

Tidak hanya sampai disitu, Lurah yang dikenal sangat loyal ini berkeras tidak memberikan Beras Miskin (Raskin) dan bantuan lainnya bagi warga yang memilih Berua Baji.  (cw)