Karir Mantan Camat Pattallassang Ini Melejit
GOWA – Salah seorang putra Piter Hamzah Daeng Malli yang berkiprah dalam pemerintahan, tergolong karirnya melejit, tak lain Abd Azis Piter, SH, MH menggantikan Muh Yusuf, SE, MSi yang memasuki masa pensiun di Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah(UKM) Kab Gowa.
Daeng Tutu panggilan Abd Azis Piter, SH, MH yang di lantik secara kolektif eselon IV hingga II, belum lama ini.
Abd Azis Piter sebelum menduduki Kep.Dinas(Kadis)Koperasi dan UKM, Ia sebagai Kepala Bagian(Kabag)Hukum Sekretariat Kabupaten(Setkab)
Mantan Camat Pattallassang yang meniti level jabatan terendah.
Mulai jadi Kepala Lingkungan naik jadi Kepala Kelurahan Romangloe hingga Sekretaris Kecamatan(Sekcam)Bontonarannu.
Kini menjadi top leader di Dinas Koperasi dan UKM Gowa, untuk mendorong perekonomian dan kesejahteraan rakyat. (Omank)
