DaerahPendidikanTAKALAR

MA Sanrobone Juara 2 KSM, Menuju Provinsi

Madrasah Aliyah (MA) Sanrobone juara 2 Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Kabupaten dan menuju MA ke Provinsi.

TAKALAR – Adalah Riska Amelia juara 2 pada kompetisi sains madrasah (KSM) dan Nur Asmi juara Harapan 1 pada Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Bidang Studi Geografi terintegrasi.

KSM ini dilaksanakan di Madrasah Aliyah Pattallassang. Guru Pendamping siswa, Hj. Kasmawati dan Nurindah Khairunnisa usai pelaksanaan di MAPattallassang mengungkap rasa syukurnya karena anak-anak yang didampinginya bisa bersaing dengan siswa-siswa lain.

“Kami bersyukur atas prestasi yang diraih oleh anak kami, moga kedepan bisa lebih ditingkatkan lagi” ucap guru pendamping Hj.Kasmawati.

Kepala MA Mizanul Ulum Sanrobone tak mampu menahan kegembiraannya tidak bisa atas prestasi yang diraih oleh anak-anaknya.
“Ini adalah prestasi yang mesti kita tingkatkan,apalagi dimasa pandemi seperti sekarang ini, tapi anak-anak bisa memperlihatkan kemampuannya dan meraih juara. Ungkap aksin.

Para juara ini akan mengikuti kompetesi Sain pada tingkat provinsi tanggal 18 september yang akan datang di makassar. cw

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *