Muhtar Maluddin Kembali Jabat Plt Wakil Ketua DPRD
TAKALAR – Legisltaor Partai Golkar Daerah Pemilihan (Dapil) 2, Muhtar Maluddin kembali menjabat Pelaksana tugas (Plt) Wakil Ketua DPRD Kabupaten Takalar menggantikan Pahlawan Maulana yang hanya menjabat kurang lebih dua bulan.
Prosesi pergantian pimpinan DPRD ini berlansung di ruang paripurna DPRD lantai II, Senin (8/11) yang dihadiri pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar.
Sekertaris DPD II Partai Golkar, Ziaurrahman Mustari menyampaikan, proses pergantian di internal partai merupakan hal biasa dan menjadi kewenangan partai sebagai bentuk penyegaran dan evaluasi kinerja.
Menyinggung soal Penggantian Antar Waktu (PAW) atas kader Golkar yang kini menjalani proses hokum di Mahkamah, Ziaurrahman menegaskan tetap menunggu incrach pengadilan. ©
