BudayaDaerahPeristiwa

Pasar Malam Bukan Solusi Pemulihan Ekonomi di Era Covid

BANGKALA – ‘Pasar Malam’ merupakan bentuk kegiatan yang dengan sengaja dibuat untuk meraup untung, tidak untuk pemulihan ekonomi pasca Pandemi.

Adalah surat edaran pemerintah yang tidak memperbolehkan melakukan kegiatan dengan sengaja yang mengundang kerumunan meskipun itu memenuhi standar prokes (protokol kesehatan). Namun bagi pengelola, peringatan tersebut bukan rintang yang jadi penghalang.

Sekedar mengingatkan, sekolah yang secara resmi dan merupakan wadah pendidikan hingga sekarang belum diperkenankan buka, padahal sangat penting dan sangat dibutuhkan.

Kabar aktivitas pasar malam dimaksud datangnya dari daerah tetangga dengan asumsi berjalan sudah sesuai prosedur dengan mengikuti petunjuk prokes.

Kegiatan pasar malam itu sendiri berlokasi di dusun Salekoa, Desa Pallantikang, kecamatan Bangkala, Kabupatrn Jeneponto yang diharapkan tidak mengundang kehadiran virus. (C)