Polri Buka Pendaftaran, Sulsel Mendapat Jatah 418 Orang.

Kepolisian Republik Indonesia akan membuka penerimaan anggota polsi baru untuk tahun 2017. Panitia penerimaan Calon Siswa (Casis) Polri tahun 2017 jajaran Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Selatan telah mengambil sumpah dan menandatangani Pakta Integritas pada Selasa 21/02/2017

Kombes Polisi Robert Haryanto yang merupakan Kepala Biro SDM Polda Sulsel mengatakan kalau tahun ini Polda Sulsel mendapat jatah penerimaan anggota polisi baru sebanyak 418 orang.
Rincian alokasi untuk Polda Sulsel yakni Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) sebanyak 2 (dua) orang, Tantama 18 orang, Bintara 389 orang dan Akademi Polisi (Akpol) sebanyak 9 orang.

Khusus untuk kategori SIPSS, saat ini pihaknya tengah melakukan kegiatan kampanye dan pendaftaran online yang akan ditutup pada tanggal 28 Februari 2017 mendatang.

Sementara untuk jadwal penerimaan terpadu dalam setiap tahapan ada. Untuk Akpol, Bintara dan Tantama, akan dimulai pada tanggal 14 Maret sampai 3 Agustus 2017.

Agar proses seleksi anggota Polri tahun 2017 bersih dan transparan, Asisten SDM Polri, Irjen Arief Sulistyono melalui Vicon Polda se-Indonesia memerintahkan petugas seleksi untuk disumpah.

“Sumpah yang dilakukan kali ini bukan kepada Kapolri, tetapi kepada Allah SWT” ucap Irjen Pol Arief Sulistyono saat memimpin proses pengambilan sumpah.

Adapun sumpah yang diucapkan seluruh panitia penerimaan Polri Polda Sulsel tahun 2017 yakni Saya berjanji bahwa saya akan menjalankan tugas seleksi penerimaan anggota polisi dengan penuh tanggungjawab, jujur, objektif dalam setiap proses penerimaan.

Pengambilan sumpah ini dimaksudkan untuk menjamin transparansi dalam proses penerimaan Polri, Bila calon diketahui melakukan kecurangan, maka akan dicatat dan dipidanakan.

Sementara itu Kabid Dokkes Polda Sulsel, Kombes Pol Dr. Raden Harjuno Sp.KJ menyampaikan, sinergitas ini dilakukan guna menciptakan penerimaan Polri yang transparan dalam hal pemeriksaan kesehatan calon anggota Polri. (*/R)