BudayaDaerahPeristiwa

Sejumlah Titik Tanggul Je’neberang Alami Kerusakan di ‘Sengaja ‘

Aset Negara berupa tanggul sungai Je’neberang (Gowa-SulSel) khususnya di wilayah pemerintahan Tompobalang, Kecamatan Somba Opu mengalami kerusakan cukup parah yang konon informasi ada unsur kesengajaan.

GOWA – Sedikitnya ada 4 titik tanggul di bantaran sungai yang di jebol dan dijadikan akses jalan dengan beberapa bangunan tanpa ada teguran pihak terkait.

Kondisi tanggul yang di jebol dijadikan jalan

Kondisinya realitas penjebolan sejumlah titik tanggul berubah jadi jalanan selebar 4 -6 meter dan maraknya bangunan berdiri dan pembangunan tampak berlanjut tanpa ada pihak terpanggil dan menghentikan seakan tutup mata khususnya Kepala Kelurahan Tompobalang dan pihak Balai Besar Pompengan Sungai Je’neberang bagaikan tuli dan bisu ?Kecuali mengandalkan papan bicara tak lebih patung.

Warga seputar itu mengaku ber-KTP Kel.Tompobalang mengatakan, penjebolan tanggul tersulap jadi jalanan sekedar melihat dan menyaksikan tanpa ada daya dan kemauan melarang.

  Menurutnya, area itu adalah tugas dan peran Pemerintah utamanya pihak Balai Pompengan Sungai Je’neberang meskipun bala-bencana sudah pernah terjadi di musim hujan lalu sebelum penjebolan tanggul tersulap jadi jalanan bertambah titik jebol.

Baik Kadis PU, H.Mundoap maupun Lurah Tompobalang, Rivan yang dihubungi Telfon WhatsApp(WA) tidak memberikan tanggapan dan komentar sedikitpun perihal penjebolan tanggul.    (Omank)