Warga Soreang Tertangkap Tangan Bawa Sabu
PARE-PARE – Darmawan alias Aco (42), warga Jalan Sulawesi, Kelurahan Ujung Sabbang, Kecamatan Soreang, Kota Parepare Tertangkap tangan membawa barang haram jenis sabu-sabu oleh Tim Patroli Multi Kejahatan(PMK) Polsek Soreang.
Pengangguran itu dibekuk sesaat setelah keluar dari sebuah rumah di Jalan Kijang, Kelurahan Labukkang, Kecamatan Ujung, Kota Parepare.
Kanit Reskrim Polsek Ujung, Ipda Manuri mengatakan, penangkapan dilakukan setelah tim PMK Polsek Ujung melakukan penyelidikan tempat yang diduga sering digunapan transaksi narkoba.
“Begitu keluar rumah, langsung digeledah barang bawaan dan ditemukan barang bukti yang satu sachet narkotik diduga Sabu dan disembunyikan dibalik Casing HPnya,” urai Kanit. (amar/ar/R)