BudayaDaerahTAKALAR

Kepala PLP Kelas IIB Awasi Kegiatan Taraweh Warga Binaan

TAKALAR – Lembaga Pemasyarakatan (LP) Kelas IIB Takalar tak hentinya melakoni kegiatan yang bersentuhan langsung dengan warga binaannya. Pasca penyemprotan Cairan Disinfektan siang tadi, Senin (12/4), Kepala Kesatuan Lembaga Pemasayarakatan (KPLP), Moch. ZainaL Fanani S.Sos M.Hum kebali beraktivitas malamnya dengan memantau langsung pelaksanaan sholat tarawih.

“Ini malam taraweh pertama bulan Ramadhon, dan kami mengawasi langsung pelaksanaannya,” ujar Kepala PLP saat dihubungi.

Zainal menyampaikan, warga binaan tak siakan waktu melakukan kegiatan keagamaan selama bulan puasa. Mereka sangat antusias menyambut kehadiran Ramadhon, itu terlihat dengan ke-khusutan beribadah.

“Insya Allah, ada beberapa kegiatan yang akan ewarnai aktivitas warga binaan selama Ramadhon,” pungkasnya.   ©