Terpilih, SK – HD Akan Uangkan Nasi Rantang PNS
‘Nasi Rantang’ yang selama ini mewarnai keseharian Pegawai Negeri Sipil (PNS), oleh Pasangan SK – HD akan diuangkan. Mengapa, karena makanan pegawai nyaris mubazir setiap harinya karena dinilai tak bergizi. Masih untung, warga pemulung maupun tukang becak bersedia menyantapnya.
SK menyampaikan niat indahnya di acara debat kandidat ke 2 yang berlangsung di Gedung Training Center Kampus UIN Alauddin Makassar. Dimana debat ke 2 live di Televisi lokal GoTV, Rabu malam(25/01).
” jika masyarakat Takalar mengamanahkan kami jadi pemimpin di Takalar, maka akan menghilangkan yang namanya “Nasi Rantang” bagi ASN dan menguangkannya,” janjinya.
Kata Putra Galesong ini, kebiasaan pembagian nasi rantang setiap SKPD ingin ia hilangkan karena Nasi Rantang hanya menguntung salah satu pihak saja tanpa memperdulikan kesejahteraan ASNnya. Jika ini berjalan dengan baik nanti, secara langsung ekonomi masyarakat juga akan berputar dan merata serta saling menguntungkan satu sama lain.
“ASN kita berikan kebebasan bisa langsung makan di warung mana saja sesuai dengan real chost yang kita tetapkan dan kita anggap ini lebih sangat manusiawi dibandingkan Nasi Rantang,” pungkasnya. ®