HD Sosialisasi Program Alat Tangkap Nelayan di Tanakeke
Calon Wakil Bupati (Wabup) pasangan Syamsari Kitta (SK) Ahmad Se’re atau akrab Ajjiku alias Haji De’de melakukan perjalanan ke pulau Tanakeke, kecamatan Mappakasunggu (Mapsu). Kunjungannya ke HD datangi 4 desa sekaligus Rewataya di rumah Rahman dg Tobo, Labbotallua desa martiro baji, Lantang Peo desa Rewataya dan Desa Tompotana.
Hd dikesempatan itu menyampaikan kalau dirinya sudah mendengar keluhan warga yakni minimnya air bersih, terbatasnya penggunaan listrik serta kurang memadainya peralatan tangkap.
Pulau yang aktifitas keseharian warganya sebagai nelayan ini disuntik harapan mantan anggota DPR RI. Ajjiku mendengar keluhan salah seorang warga Rahman Dg Tobo. “Tanakeke akan menjadi perhatian kami. Kami sediakan alat tangkap nelayan setiap rumah nelayan,” janji HD. (cw/R)